Creator: Gusti Ayu Padmi P.
Editor and Publisher: Reza Fahmi Alviandy.
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, Salam Sejahtera Bagi Kita Semua, Shalom, Om Swastyastu, Namo Buddhaya, Salam Kebajikan.
Himasis Politeknik STMI Jakarta telah melaksanakan MUSLUB (Musyawarah Luar Biasa) yang rangkaian acaranya, yaitu Pembukaan, Persidangan Pembahasan Tatib dan Hasil Kajian, Penutupan serta Perayaan Simbolis Dies Natalis HIMASIS (06/08/2021), kemudian dilanjutkan MUBES (Musyawarah Besar) hari pertama yang rangkaian acaranya, yaitu Pembukaan, Persidangan Pembahasan Tatib, Persidangan Pembahasan AD/ART, Pengesahan Anggaran Dasar, Pengesahan ART, Penutupan MUBES (07/08/2021) lalu dilanjutkan MUBES (Musyawarah Besar) hari kedua yang rangkaian acaranya, yaitu LPJ setiap masing-masing divisi, Kampanye Cakahim & Cawakahim, Pelantikan Kahim & Wakahim Periode 2021/2022, dan Penutupan (08/08/2021). Ucapan Terima kasih kepada Ketua Umum Himasis Politeknik STMI Jakarta Sdr. Ikram Syahrudin Putra dan Wakil Ketua Umum Himasis Sdr. Ryan Putra Mardongan yang sudah menjabat pada masa periode 2020/2021 di Himasis Politeknik STMI Jakarta.
Ucapan Selamat, atas terpilihnya Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum Himasis Politeknik STMI Jakarta Periode 2021/2022. Semoga dengan terpilihnya Sdr. Larry Advent Cornelius (Ketua Umum HIMASIS) dan Sdri. Intan Putri Ariyanti (Wakil Ketua Umum HIMASIS) yang baru ini, dapat mengemban amanahnya dan semakin meningkatkan kinerja serta peran organisasi Himasis Politeknik STMI Jakarta. Terus berkarya, sukseskan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat, dan membangun kreatifitas calon-calon generasi masa depan. Harapan kedepannya untuk Himasis Politeknik STMI Jakarta semoga semakin maju dan berkembang lebih baik dari sebelumnya, dan bisa menjadi wadah aspirasi yang positif.
#SALAMPERUBAHAN
#SEMANGATBERPRESTASI