Creator: Satriadi dan Gusti Ayu Padmi
Editor and Publisher: Gusti Ayu Padmi
Halo teman - teman semoga dalam keadaan sehat dan semangat yaa. Walaupun ditengah musibah pandemi covid-19 ini tetapi kita tetap bisa bertemu secara virtual.
Kami ingin menyampaikan kabar baik nih, terutama untuk teman - teman mahasiswa baru 2020. Bahwa akan ada Kegiatan yang dilaksanakan setiap tahunnya yaitu Meet and Greet.
Tujuan dari Meet and Greet ini adalah untuk memperkenalkan kepada para mahasiswa baru mengenai HIMASIS Politeknik STMI Jakarta, salah satunya yaitu dapat mengenal satu sama lain dengan teman - teman satu angkatan jurusannya, kaka tingkat, demisioner, DPP yang ada di HIMASIS Politeknik STMI Jakarta sehingga dapat menambah relasi, dan masih banyak lagi.
Untuk tema yang kami ambil tahun ini adalah "STOVIA" Synergize Through Virtual Meet and Greet yang akan dilaksanakan pada tanggal 19 Desember 2020 pada telekonferensi zoom. Dan juga kalian yang ingin lihat keseruan acara Meet and Greet 2019 bisa klik aja disini
Untuk teman - teman yang ingin tahu lebih dalam lagi mengenai jurusan Sistem Informasi Industri Otomotif di Politeknik STMI Jakarta, bisa banget ikut acara ini. Yuk teman - teman mau nunggu apa lagi nih segera daftarkan dirimu sekarang juga. Karena pada acara ini kami mau bagi - bagi hadiah menarik juga lohh. Untuk Pendaftarannya ada di bawah ya !!! Sampai bertemu di acara Meet and Greet 2020 nanti yaa !!! ☺️
#SALAMPERUBAHAN