Halo teman-teman apa kabar semuanya? artikel ini tentang pelatihan 2 PyTrain, buat teman-teman yang ikut pelatihan 2 ini pasti tau keseruannya dong,hehe. buat teman-teman yang tidak ikut, mimin bakal ceritain gimana ceritanya. yuk baca sebentar, jangan lupa sediain snack biar makin asik bacanya. happy throwback! hope you enjoy it!
Nah buat teman-teman yang belum tahu kenapa ada pelatihan 2,simak tujuannya terlebih dahulu. Tujuan Pelatihan 2:
- Memperkenalkan dasar bahasa pemrograman Python termasuk definisi, manfaat serta atribut-atributnya
- Menjelaskan cara penulisan struktur bahasa pemrograman Python yang baik dan efisien.
- Menjelaskan langkah penerapan bahasa pemrograman Python.
Sebelumnya diselenggarakan pelatihan 2 ini, HIMASIS telah menyelenggarakan pelatihan 1, teman-teman pasti penasaran dan bertanya-tanya"apa bedanya pelatihan 1 sebelumnya dengan pelatihan 2 ini?". Yang membedakan dari pelatihan 1 itu dari materinya, karena pelatihan 1 mengangkat materi algoritma yang ada mata kuliahnya di Politeknik STMI Jakarta. Sedangkan pelatihan 2 mengangkat materi yang tidak ada di mata kuliah Politeknik STMI Jakarta yaitu Python, harapannya dari pelatihan 2 ini mahasiswa/i mampu untuk lebih bereksplorasi diluar apa yg diberikan oleh kampus.
Pengambilan tema PyTrain (Python Training) tersebut dipilih karena mendeskripsikan pelatihan 2 mengenai bahasa pemrograman Python.
Pertanyaan selanjutnya yang ada dipikiran teman-teman pasti,kenapa sih pemograman lagi?terus kenapa bahasanya tuh python?
Alasannya karena :
- Python itu bahasa pemrograman paling populer di dunia
- Banyak dikembangkan oleh komunitas
- Python juga dapat digunakan untuk software engineering
- Python banyak memiliki library yang digunakan untuk machine learning
Pelatihan 2 ini yang telah diselenggarakan seru pastinya,teman-teman tidak hanya memahami bahasa pemograman yang diberikan oleh pihak kampus namun kalian juga merasakan gimana serunya belajar bahasa pemograman yang tidak ada di kampus Politeknik STMI Jakarta,ilmu teman-teman bertambah pastinya setelah mengikuti pelatihan 2 ini.
Kegiatan pelatihan 2 ini diikuti oleh mahasiswa/i Politeknik STMI Jakarta maupun mahasiswa/i Sistem Informasi. Pembicaranya Ilham Ramadhan yang merupakan ketua dari komunitas Cyber Batalyon UPNVJ. Acara ini bertempat di Lab Gedung C 2.2 Politeknik STMI Jakarta.
Materi yang diberikan dalam bahasa pemograman Python seperti conditional statements, data structure, list methods, looping, import serta function. Seru dong pastinya materi yang dibawakan. Nisrina sebagai Ketua Pelaksana mengucapkan terima kasih buat teman-teman yang telah mengikuti pelatihan 2 ini. Jangan sampe ketinggalan proker HIMASIS selanjutnya ya teman-teman, pastinya seru-seru dong.
Jangan lupa follow akun sosmed HIMASIS ya teman-teman
Instagram : himasis.poltekstmi
Twitter : himasis_stmi
Line : dvi7002o
Youtube : HIMASIS Politeknik STMI
#SALAMPERUBAHAN
#SALAMPERSATUAN
#SALAMKERJABERSAMA